Inside Out Memenangkan Golden Globe Awards 2016

Golden Globe Awards yang ke-73 untuk kategori Film Animasi Terbaik diraih oleh Pixar Inside Out.


Sesuai dengan prediksi, Inside Out pasti akan mengantongi beberapa piala untuk tahun ini. Sebenarnya banyak juga film animasi yang bagus di tahun 2015 tapi entah kenapa masih kurang dibandingkan dengan film-film animasi yang tayang di 2014.

Inside Out merupakan animasi buatan Pixar yang benar-benar mendapatkan sorot dari seluruh dunia di tahun 2015 lalu. "Akhirnya Pixar kembali lagi menyuguhkan film bagus dan berkualitas." Hampir semua orang berpendapat seperti itu. Jujur saja untuk film beberapa film Pixar ke belakang (Monsters University, Brave, Cars 2) Pixar masih belum bisa memberikan yang terbaik untuk para penonton. Hanya saja itu karena Pixar biasa memberikan film bagus untuk kita semua (Wall-E, Toy Story 3, Up, Ratatouille dan lainnya) jadi kita agak kaget diberi film yang "biasa" oleh Pixar.

Anyway, berikut adalah nominasi Golden Globenya:

Cukup unik bukan? Jujur saya belum nonton Anomalisa dan Shaun the Sheep Movie, tapi kedua film itu mendapat nominasi untuk Oscar 2016 jadi pastinya filmnya bagus, benar begitu? :)
Peanuts dan The Good Dinosaur juga bagus filmnya, meskipun ceritanya yang agak "biasa" dan gampang ditebak, namun kualitas animasinya sangat sangat indah bagi saya. Tapi masih kalah dengan Inside Out tentunya.

Bagaimana menurutmu?
Pantaskah Inside Out memenangkan Golden Globes 2016?

No comments:

Post a Comment